Palangkanews co.id // Palangka Raya _ Sekretaris Komisi II DPRD Kalteng, Junaidi, menyoroti potensi lonjakan harga kebutuhan pokok yang kerap terjadi setiap tahun dan berisiko membebani masyarakat.
Apalagi Menjelang bulan suci Ramadan mendatang, DPRD Kalteng meminta pemerintah daerah untuk sigap menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok di pasaran.
Menurutnya, pemerintah daerah harus mengambil langkah-langkah strategis guna memastikan distribusi bahan pokok tetap lancar dan harga tetap terkendali, “ucap Junaidi, Kamis (30/01/2025).
Iapun menegaskan bahwa dinas terkait perlu melakukan pemantauan ketat terhadap stok dan rantai pasok agar tidak terjadi kelangkaan yang dapat memicu inflasi.
“Kita meminta pemerintah daerah untuk lebih proaktif dalam mengawasi distribusi bahan pokok agar masyarakat tetap dapat memenuhi kebutuhan mereka dengan harga yang stabil.
Kemudian ia menekankan pentingnya koordinasi antara pemerintah, distributor, dan pedagang guna mencegah spekulasi harga yang dapat merugikan masyarakat.
Selain itu, ia juga mendorong pemerintah untuk menggelar operasi pasar guna menekan lonjakan harga.
“Operasi pasar perlu dilakukan secara berkala agar harga tetap terjangkau dan masyarakat tidak kesulitan mendapatkan kebutuhan pokok,” ungkapnya.
Dengan kesiapan dan perhatian dari pemerintah daerah, diharapkan stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok dapat terjaga menjelang dan selama Ramadan.
Hal ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam menjalankan ibadah tanpa terbebani oleh kenaikan harga yang tidak terkendali.
Pewarta. : Titin
PT Palangka News Jaya Mandiri